VISI :
Menjadi Program Studi S1 Akuntansi Terkemuka di Indonesia, Menghasilkan Lulusan di Bidang Akuntansi yang Berkemampuan Kewirausahaan Berlandaskan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Nilai-nilai Islami pada Tahun 2025.
MISI :

1. Menyelenggarakan pendidikan ilmu akuntansi yang berkualitas sesuai kebutuhan stakeholders saat ini dan masa yang akan datang

2. Menyelenggarakan penelitian-penelitian yang bermutu dibidang akuntansi syariah.

3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang akuntansi sebagai peningkatan perekonomian masyarakat.

4. Melaksanakan kegiatan kewirausahaan yang menghasilkan lulusan berkemampuan kewirausahaan yang Islami dimasyarakat.

5. Menyelenggarakan kerjasama akademik dan non akademik dengan berbagai institusi baik lokal, nasional, maupun internasional
TUJUAN :

1. Menghasilkan lulusan yang profesional yang mampu mengembangkan diri menjadi insan yang berkepribadian Islami dan mampu bekerja secara global serta berguna bagi masyarakat.

2. Menghasilkan penelitian yang berkualitas dan bermutu tinggi dalam bidang akuntansi yang mampu memecahkan permasalahan masyarakat, pemerintah maupun dunia bisnis.

3. Meningkatkan kesejahteraan umat melalui pengabdian masyarakat yang berkaitan dengan persyarikatan dan amal usaha Muhammadiyah secara khusus serta masyarakat secara keseluruhan.

4. Menghasilkan tatakelola Program Studi S1 Akuntansi yang baik yaitu sistematis, terukur, transparan dan akuntabel.

5. Menghasilkan calon pengusaha muda melalui inkubator bisnis fakultas ekonomi.

6. Meningkatkan program kerjasama dengan berbagai instansi baik ditingkat lokal, nasional maupun internasional
SASARAN: :

1. Memberikan landasan ilmu dasar yang mantap yang akan menunjang profesi akuntansi, inovasi teknologi dan fleksibilitas dalam keragaman spesialisasi.

2. Memberikan pemahaman materi inti akuntansi secara terpadu.

3. Kesempatan membentuk keahlian masing-masing sesuai keinginan melalui pemilihan sejumlah materi pembelajaran pendukung penelitian, dan menciptakan sendiri tugas akhirnya dibawah bimbingan staf akademik Program Studi.

4. Kesempatan pendidikan penyeimbang melalui pembelajaran di bidang humaniora dan ilmu sosial yang berlandaskan nilai-nilai Islami.

5. Memberikan kesempatan pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan kompetisi melalui penguasaan bahasa asing, penulisan ilmiah, dasar kewirausahaan, keahlian komunikasi dan penguasaan teknologi informasi.

6. Memberikan kesempatan mendapatkan pengalaman profesi dan kemasyarakatan melalui kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler.